Penjabat (PJ.) Bupati Buleleng , Ketut Lihadnyana menilai bahwa Buleleng belum mampu mewujudkan potensi pangan lokal, terkait itu pihaknya berkomitmen untuk menggaungkan dan meningkatkan potensi itu dalam olahan menu beragam, bergizi, seimbang dan aman (B2SA) menggunakan pangan lokal. Demikian disampaikan dalam Lomba Cipta Menu B2SA Antar Kecamatan se-Kabupaten, di Jalan Ngurah Rai Singaraja Depan Air Mancur Taman Kota Singaraja, Minggu,(17/11).
Pj. Lihadnyana mengakui bahwasannya kegiatan lomba cipta menu B2SA dengan menggunakan bahan pangan lokal Buleleng sangat strategis dan tentunya sejalan dengan program Pemerintah Pusat. “Pangan lokal kita sangat berlimpah dan bergizi juga, daun Kamboja disini juga diolah menjadi menu yang enak, bergizi dan tentunya aman. Nah ini yang nanti akan kita terus kembangkan ke depannya,” ujarnya.