(0362) 92301
092301
seririt@bulelengkab.go.id
Kecamatan Seririt
Agenda Seririt
Tanggal Agenda : 22 Mei 2024
Isi Agenda : Guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, Seksi Trantib Pol PP Kecamatan yang dikoordinir oleh Made Catur Adipta, SE. melaksanakan penertiban dan pembinaan terhadap pedagang kaki lima yang berjualan di perempatan Desa Banjarasem menuju Desa Pangkungparuk dengan alasan para pedagang tersebut menggunakan badan jalan sebagai tempat berjualan sehingga menyebabkan kemacetan dan mengganggu pengguna jalan, terutama pada saat jam pulang sekolah. Turut hadir pada kegiatan ini Kelian Banjar Dinas Dajan Rurung mewakili Perbekel Desa Banjarasem. Dari hasil pembinaan, para pedagang bersedia untuk tidak lagi berjualan ditempat tersebut dan bersedia membongkar sendiri tempat dagangannya.
Tanggal Agenda : 21 Mei 2024
Isi Agenda : Sesuai laporan dari salah satu Kelian Banjar Dinas Desa Banjarasem terkait dengan pedagang yang berjualan di pinggir jalan raya, tepatnya pertigaan jalan Banjarasem menuju desa Pangkungparuk. Dari hasil laporan tersebut Seksi Trantib Pol PP Kecamatan yang dikoordinir oleh Komang Suarjaya langsung meluncur ke lokasi yang diawali dengan berkoordinasi dengan Perbekel Desa Banjarasem disampaikan sudah tiga kali dihimbau namun tidak ada respon dan lanjut mengecek ke lokasi, yang kondisi tidak ada pemiliknya.
Tanggal Agenda : 20 Mei 2024
Isi Agenda : Pagi ini bertempat di halaman depan Kantor Camat Seririt, terlaksana kegiatan apel pagi. Kasi Pemerintahan I Made Widharsana,S.Sos. selaku pembina apel, memberikan arahan terkait dengan agenda hari ini, dan tufoksi masing-masing pegawai sesuai dengan Reformasi Birokrasi yang berintegritas. Terakhir dilanjutkan dengan doa bersama.
Tanggal Agenda : 20 Mei 2024
Isi Agenda : Pada hari ini Senin (20/5), Pukul 10.00 wita bertempat di Aula Kantor Camat Seririt, terlaksana Kegiatan Sosialisasi Peraturan Daerah. Hadir pada acara tersebut satu orang perwakilan Perangkat Desa dimasing-masing desa se-Kecamatan Seririt. Sosialisasi Perda ini disampaikan oleh Tim Kabupaten Buleleng, adapun Perda yang disosialisasikan adalah : 1. Perda Nomor 1 Tahun 2023 tentang Penyelenggaraan Perizinan Berusaha di Daerah; 2. Perda Nomor 6 Tahun 2023 tentang Pencegahan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika dan Prekusor Narkotika (P4GN); 3. Perda Nomor 7 Tahun 2023 tentang Rencana Pembangunan Industri Kabupaten Buleleng Tahun 2023-2043. Dalam sosialisasi ini Camat Seririt yang diwakili Kasi Pemerintahan I Made Widharsana,S.Sos. membuka acara tersebut.
Tanggal Agenda : 16 Mei 2024
Isi Agenda : Unsur pejabat bersama jajaran staf pegawai lingkup Kecamatan Seririt laksanakan apel pagi dihalaman depan Kantor Camat Seririt sebelum kegiatan rutin. Kasubbag Perencanaan I Made Suastika,S.Sos. bertindak sebagai pembina apel, memberikan arahan terkait dengan sehubungan dengan persiapan formasi PPPK, diharapkan seluruh pegawai tenaga honorer dan kontrak untuk melakukan latihan soal yang ada di link pada media internet. Selanjutnya disampaikan kegiatan agenda hari ini dan terakhir doa bersama.
Tanggal Agenda : 16 Mei 2024
Isi Agenda : Guna penataan administrasi dalam hal ini kearsipan khususnya arsip desa, Tim Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng langsung turun ke desa tepatnya di desa Pangkungparuk, untuk melakukan pembinaan. Dalam acara ini tim kabupaten diterima oleh Perbekel bersama perangkat desa dan petugas arsip desa setempat, yang didampingi tim kecamatan. Dalam arahannya tim kabupaten menyampaikan terkait dengan pengkodean surat yang masih tertera kode yang lama, dihimbau kepada petugas arsip agar selanjutnya digunakan kode yang baru.
Tanggal Agenda : 15 Mei 2024
Isi Agenda : Dengan mewujudkan integritas dapat tercermin melalui disiplin pegawai dengan melakukan kegiatan apel pagi. Unsur pejabat bersama jajaran staf pegawai lingkup Kecamatan Seririt laksanakan apel pagi dihalaman depan Kantor Camat Seririt sebelum kegiatan berlangsung. Kasi Pemerintahan I Made Widharsana,S.Sos. bertindak sebagai pembina apel, memberikan arahan terkait dengan kegiatan hari ini, diharapkan seluruh pegawai baik ASN dan Non ASN agar selalu melaksanakan tugas sesuai tufoksi masing-masing.
Tanggal Agenda : 11 Mei 2024
Isi Agenda : Dalam rangka menyambut "World Water Forum" yang akan dilaksanakan bulan ini di Bali, Bersih Bersih Bali beserta para leader Forum Penggiat Lingkungan Bali bersinergi bersama Polres Buleleng dalam giat bersih-bersih sampah plastik, penanaman bibit pohon, penebaran bibit ikan serta penuangan Eco Enzyme di Bendungan Titab, Desa Ularan, Seririt-Buleleng. Kegiatan ini diawali dengan apel bersama di halaman Bendungan Titab oleh Polres Buleleng yang mengajak TNI, POLRI, Perangkat Pemerintah dan warga masyarakat untuk berkolaborasi melaksanakan olahraga bersama yang dilanjutkan dengan bersih-bersih lingkungan di areal Bendungan Titab Desa Ularan.